DURI (PesisirRiau.com)– Warga Jalan Jati I, Gang Serasi, RT 05, RW 04, Kelurahan Pematang Pudu, Kecamatan Mandau, Bengkalis sontak dihebohkan dengan penemuan mayat pria, Ibnu (50) asal Medan, Sumatera Utara (Sumut) sekira pukul 09.00 WIB pada rumah kos kosan, Senin (17/07/23)
Mayat korban ditemukan pertama kali oleh pemilik rumah, Sucipto dengan niat menagih sewa rumah yang ditempati korban.
Setibanya di depan rumah kosan korban, saksi malah menghirup bau tidak sedap dan membuat dirinya curiga dan menghubungi tetangga korban lainnya, untuk mencari tau sumber bau tersebut.
Akhirnya, pintu rumah kosan korban berhasil dibuka paksa, saksi dan tetangga lainnya mendapati korban telah terbujur kaku dengan kondisi terlentang dan badan yang telah menghitam mengenakan kaos berwarna merah dan tidak memakai celana. Warga pun segera menghubungi pihak Kepolisian.
Di lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP), Polisi langsung mengevakuasi korban untuk dibawa ke RSUD Mandau guna dilakukan visum.
Dari keterangan saksi, korban sudah menetap di kos kosan tersebut, berjalan empat tahun lamanya dan komunikasi terakhir pada Selasa (4/7/23) sekira pukul 17.00 WIB untuk meminjam cangkul.
“Jenazah sudah kita evakuasi ke RSUD Mandau guna dilakukan visum dan sejumlah saksi telah kita mintai keterangannya,”kata Kapolsek Mandau, Kompol Hairul Hidayat.
Disebutkan Kapolsek, saat dievakuasi sepeda motor yang masih terparkir diteras kos kosan, Handphone Android, kipas angin yang masih menyala dan uang sejumlah Rp1,2 Juta, juga ditemukan sebagai barang bukti.(sal)
Editor : Soleh