Home Riau Bengkalis

Sistem Zonasi PPDB Jenjang SMP di Mandau Kacau Balau

Bengkalis
Selasa, 27 Juni 2023, 12:14 WIB
(Foto: istimewa)
(Foto: istimewa)

DURI (PesisirRiau.com)- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran baru 2023/2024, masih menyisakan masalah. Sistem zonasi tidak berjalan sebagaimana mestinya. Orang tua wali calon siswa baru, ternyata masih memilih sekolah jauh lokasinya dari tempat tinggalnya daripada sekolah di sekitarnya. Sehingga penyebaran siswa baru, tidak merata di sejumlah sekolah baik negeri maupun sekolah swasta juga terkena imbasnya.

” Komitmen itu sangat penting. Ada sekolah paling dekat dengan tempat tinggalnya, kenapa pula orang tua calon siswa baru, masih memilih sekolah jauh lokasinya dari tempat tinggalnya,” kata Kepala SMPN 9 Mandau, Maizar SPd kepada PesisirRiau.com Senin (26/06/2023).

Maizar mengatakan perihal tersebut secara blak blakan bukan tidak ada bukti dan kenyataan sedang dialaminya. Sekolah negeri lebih besar menjadi tumpuan bagi orang tua calon siswa baru. Padahal, sudah mengabaikan sistem zonasi.

” Sekolah kami ini menunggu limpahan saja. Kalau gagal diterima di sekolah lain, baru datang ke sini. Karena itu, kami membuka pendaftaran PPDB ini, sampai Januari 2024. Sampai kuota terpenuhi,”  ujarnya dengan nada bergurau.

Ditegaskan tidak berjalannya sistem zonasi, karena tidak ada ketegasan. Satu sisi murid melimpah di sekolah besar yang letaknya masih dalam pusat kota. Sementara sekolah negeri lainnya, walaupun dekat dengan tempat tinggal calon siswa  baru, masih kekurangan murid dan menanti pelimpahan.

” Orang tua menganggap sekolah negeri lebih besar mutunya bagus. Terkait dengan mutu sekolah negeri lainnya tidak kalah ketinggalan. Hanya kalah nama lebih duluan dan lebih dikenal saja,” paparnya.

Seperti dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Hadi Prasetyo terkait dengan proses PPDB berjalan aman dan lancar. Namun berbalik arah apa yang sudah dikatakannya, tidak sesuai dengan kondisi ril. Bahkan sekolah negeri juga banyak masih kekurangan calon siswa baru karena menumpuk di sekolah negeri lebih besar kuotanya.
Meskipun demikian, harus ada komitmen bersama dan melaksanakan sistem zonasi sebagaimana mestinya.(sal)

Editor : Soleh

Tags in

Berita Menarik Lainnya

Rekomendasi

456

Trending Topic

Most Read

Berita Riau