Kota Duri, merupakan wajahnya Kabupaten Bengkalis, seolah menjadi kota tidak bertuan di kala malam hari. Sebab Penerangan Jalan Umum (PJU) banyak yang mati, dan kurang terawat dengan baik. Ironisnya persoalan ini sudah berlangsung cukup lama. Terutama pada ruas Jalan Sudirman dan Jalan Hang Tuah. Kondisi ini dapat mengundang tindak kejahatan pada malam hari.
(Thamrin Mz/PesisirRiau.Com)